Bukannya Sombong Tak Terkalahkan dalam Lima Laga, Persib Bandung Dipastikan Menang Mudah Lawan Selangor FC

Selangor FC vs Persib Bandung
Selangor FC vs Persib Bandung
0 Komentar

SELANGOR KBEONLINE.ID – Persib Bandung dipastikan menang mudah melawan tuan rumah Selangor FC pada lanjutan laga liga ACL 2, Kamis 6 November 2025. Hal itu dikarenakan Persib dalam tren positif tak terkalahkan dalam 5 lagi sementara tim tuan rumah dalam kondisi buruk.

‎Persib Bandung terus menunjukkan performa impresif. Tim asuhan Bojan Hodak kini sedang berada dalam tren luar biasa dengan catatan lima kemenangan beruntun tanpa kebobolan.

‎Berikut hasil lima laga terakhir Persib Bandung:

‎Bangkok United 0–2 Persib Bandung

‎PSPS Biak 0–3 Persib Bandung

‎Persib Bandung 2–0 Selangor FC

‎Persib Bandung 2–0 Persis Solo

‎Bali United 0–1 Persib Bandung

‎Sementara itu, Selangor FC masih berjuang menemukan konsistensi. Dari empat pertandingan terakhir, tim asal Malaysia itu hanya mencatat satu kemenangan, satu hasil imbang, dan dua kali kalah:

‎Persib Bandung 2–0 Selangor FC

‎Selangor FC 0–0 Kuala Lumpur

‎Selangor FC 2–3 Negeri Sembilan

‎Sabah FC 2–1 Selangor FC

‎Bojan Hodak: Kedalaman Skuad Jadi Kunci

Baca Juga:Ya Tuhan… Anak Yatim Penyandang Disabilitas Dikeroyok Warga Cilamaya, Kini Terbaring Kristis di RSUDRibuan Napi di Jawa Barat Terserang Penyakit Menular Kudis

‎Pelatih Bojan Hodak, yang sukses membawa Persib back-to-back juara Liga Indonesia, menegaskan bahwa timnya berada dalam kondisi terbaik jelang laga melawan Selangor FC.

‎Meski tanpa Uilliam Barros Pereira yang absen, Bojan menegaskan tidak ada masalah karena masih ada banyak pemain berkualitas di setiap lini.

‎“Kami tidak akan kesulitan meski tanpa Barros, karena masih ada Julio César dan Matricardi. Dengan kedalaman skuad yang matang, tinggal memilih sebelas pemain pertama saja,” ujar Bojan.

‎Pelatih asal Kroasia ini juga memuji semangat seluruh pemainnya jelang laga penting tersebut.

‎“Semuanya antusias menatap pertandingan, jadi bagi saya ini pekerjaan mudah. Tinggal memilih sebelas pemain pertama,” tambahnya.

‎Fokus dan Tidak Jemawa

0 Komentar