“Pengawasan tersebut agar peristiwa itu tidak terulang. Bahkan terhadap yang bersangkutan memang harus ada upaya mengembalikan kepada posisinya, jika tidak mengulangi perbuatan-perbuatannya,” katanya.
Sedangkan Gus Elham sendiri juga telah memberikan klarifikasi terkait foto dan video yang beredar tersebut.
Gus Elham menyampaikan permita maafannya dan mengaku khilaf saat peristiwa tersebut.
Baca Juga:Empat Cara Klaim Saldo DANA Gratis Rp329.000 ke Dompet Elektronik Khusus Pagi Ini, Cuma Selesaikan Misi Doang!15 Link Twibbon Hari Ayah Nasional 2025 Terbaru, Tinggal Download Gratis Lengkap Ucapan
“Saya memohon maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat atas beredarnya video yang menimbulkan kegaduhan,” terangnya.
“Saya mengakui bahwa hal tersebut merupakan kekhilafan dan kesalahan saya pribadi,” ujarnya di Majelis Taklim Ibadallah, Kediri pada Selasa 11 November 2025.
Selain itu Gus Elham menyampaikan bahwa dirinya berkomitmen dan menjadikan perstiwa tersebut sebuah pelajaran berharga dan tidak akan mengulanginya lagi.
Tidak hanya itu, Gus Elham juga bertekat akan menyampaikan dakwah dengan cara yang lebih bijak sesuai norma agama, etika dan budaya, serta menjunjung tinggi akhlakul karimah.
