Mudik ke Kroasia, Bojan Hodak Isyaratkan Gaet Mantan Pemain Terbaik Dunia untuk Persib Bandung! ‎

Bojan Hodak dan Luka Modric
Bojan Hodak dan Luka Modric
0 Komentar

KBEONLINE.ID, BANDUNG – Ramai foto Bojan Hodak dan Luka Modric mantan pemain terbaik dunia, apakah ada isyarat datang ke Persib Bandung?

‎ Dunia maya tengah heboh usai pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengunggah foto bersama Luka Modric, salah satu gelandang terbaik dunia asal Kroasia.

Momen itu dibagikan melalui akun Instagram pribadinya @bojanhodakluka, Rabu (12/11/2025), dan langsung memantik spekulasi di kalangan Bobotoh.

Baca Juga:Kenapa Pemerintah Kabupaten Bekasi Mengadakan BOTRAM? Begini Penjelasan Lengkapnya!Kenapa Pemerintah Kabupaten Karawang Mengadakan Gebyar Paten? Begini Penjelasan Lengkapnya!

‎‎Dalam unggahannya, Bojan menulis keterangan singkat, “Gelandang terbaik di dunia 20 tahun terakhir, Luka Modric .”

Unggahan tersebut memperlihatkan keakraban keduanya saat berfoto di sebuah tempat di Kroasia, menandakan bahwa sang pelatih memang sedang mudik ke negara asalnya setelah menuntaskan tugas di Bandung.

‎Foto tersebut seketika menjadi viral. Banyak warganet, khususnya pendukung Persib Bandung, berspekulasi bahwa Bojan Hodak tengah “misi khusus” — membawa inspirasi, bahkan mungkin pemain baru dari Eropa.

Tak sedikit pula komentar jenaka yang menyebut, “Bojan sekalian aja bawa Modric ke Persib!”

‎Kabar ini muncul di tengah masa libur singkat para pemain Persib setelah menjalani jadwal padat kompetisi domestik.

Bojan Hodak diketahui memang memiliki banyak koneksi di sepak bola Eropa, terutama di Kroasia, negara yang terkenal menghasilkan banyak pemain kelas dunia seperti Modric, Brozovic, dan Kovacic.

‎Meski demikian, unggahan tersebut tampaknya hanya pertemuan akrab antara dua rekan senegara. Namun, bagi Bobotoh, momen itu menjadi kebanggaan tersendiri melihat pelatih tim kesayangannya berfoto dengan legenda hidup sepak bola dunia.

Baca Juga:Apabila Jadi Dibeli Manchester City, Persib Bandung Pasti Jadi Los Galacticos Asia!PARA PEMBENCI PERSIB Gelisah, Dibilang Peluang Juara Liga Tipis tapi Bisa Ngegas sampai Akhir Musim

‎Unggahan Bojan langsung dibanjiri komentar dukungan dan candaan dari netizen. Sebagian berharap, semoga pertemuan itu menjadi inspirasi untuk membawa semangat dan filosofi permainan kelas dunia ke skuad Maung Bandung.

‎Apapun tujuannya, satu hal jelas: Bojan Hodak dan Luka Modric dalam satu frame sudah cukup bikin gempar dunia sepak bola Indonesia.

Profil Luka Modric – Maestro Gelandang Kroasia yang Tak Lekang oleh Waktu

Nama lengkap: Luka Modric

0 Komentar