Ini Modus dan Motif Pria yang Aniaya Pacar hingga Viral di Depok

Modus dan Motif Pria yang Viral di Depok.
Ini Modus dan Motif Pria yang Aniaya Pacar hingga Viral di Depok. (shutterstock)
0 Komentar

“Masih didalami. Ini baru dilakukan penangkapan,” kata Budi.

Berdasarkan informasi, pelaku berinisial A ternyata pernah dilaporkan karena melakukan penganiayaan berupa mencekik, memukul, dan mendorong korban dari tangga hingga menyebabkan memar pada paha kiri dan kanan.

“Laporannya dibuat oleh pihak perempuan, dengan inisial IN,” ujarnya.

Kasus ini ditangani Polsek Cimanggis, Depok.

Pelaku kini telah ditetapkan sebagai tersangka dengan sangkaan Pasal 351 KUHP tentang penganiayaan.

Lokasi kejadian dalam video viral masih menunggu konfirmasi penyidik.

Baca Juga:Warga Binaan Lapas IIB Purwakarta Sukses Bertani Kangkung dan Bayam di Kebun Abang IjoCara Mudah Ambil Saldo DANA Gratis Rp288.000 Sore Ini Lewat Fitur DANA Kaget

“Untuk lokasi pastinya, silakan langsung ke penyidik yang menangani karena mereka yang melihat rekamannya,” kata Budi.

Ia menambahkan, polisi masih mendalami kronologi lengkap.

“Nanti kalau sudah ada perkembangan, akan kami sampaikan,” tandasnya.

0 Komentar