KBEonline.id – Akhir pekan penuh energi dan keceriaan hadir di Aston Imperial Bekasi Hotel & Conference Center, melalui kegiatan Weekend Zumba Session yang berlangsung meriah pada Sabtu sore.
Berkolaborasi dengan Fithub, acara ini mengajak para tamu hotel, komunitas kebugaran, serta masyarakat Bekasi untuk bergerak bersama dalam suasana penuh semangat dan kebersamaan.
Dipandu oleh instruktur Zumba profesional dari Fithub yaitu Zin Meisyhee, sesi ini menghadirkan suasana yang energik dengan iringan musik yang upbeat dan menyenangkan. Para peserta tampak antusias mengikuti setiap gerakan, menjadikan sore hari tersebut penuh tawa, energi positif, dan semangat hidup sehat.
Baca Juga:Cek Harga Buyback Emas Antam di Pegadaian Hari Ini, 17 November 2025Dinkop UKM Karawang Bangun Database Terintegrasi, Upaya Perkuat Pemberdayaan UMKM
“Melalui kolaborasi ini, kami ingin menginspirasi masyarakat untuk menjalani gaya hidup aktif sekaligus merasakan sisi lain dari hospitality yang menyenangkan dan menyehatkan. Antusiasme para peserta benar-benar mencerminkan energi positif yang ingin kami hadirkan melalui program ini,” ujar Elfira Octasafriyanti, Director of Sales & Marketing Aston Imperial Bekasi Hotel & Conference Center.
Kegiatan Zumba Weekend bersama Fithub ini menjadi bagian dari komitmen Aston Imperial Bekasi untuk terus menghadirkan aktivitas yang berfokus pada kesehatan dan kebugaran.
Melalui program seperti ini, hotel tidak hanya menjadi tempat menginap, tetapi juga ruang bagi masyarakat untuk terhubung, beraktivitas, dan berbagi energi positif bersama.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai kegiatan dan acara mendatang, kunjungi www.astonimperialbekasi.com atau ikuti akun Instagram dan TikTok @astonimperialbekasi. ***
