Menyikapi bencana yang terjadi, BNPB mengimbau kesiapsiagaan diperlukan oleh para warga untuk mengurangi potensi risiko bahaya hidrometeorologi basah. Bagi warga yang tinggal di daerah bantaran sungai diminta selalu memantau ketinggian air secara berkala.
Saat terjadi hujan lebat atau cuaca ekstrem, masyarakat perlu menghindari aktivitas di luar ruangan yang berisiko, seperti berwisata di daerah aliran sungai, tebing, atau pantai dengan ombak tinggi, untuk meminimalkan potensi bahaya.
Masyarakat juga wajib secara aktif memantau peringatan dini dan prakiraan cuaca harian dari sumber resmi untuk meningkatkan kesiapsiagaan, yang dapat diakses melalui berbagai kanal resmi. (*)
