Persijap Tenggelam, Mario Lemos Blak-blakan Kritik Kualitas Pemainnya

Pelatih Persijap, Mario Lemos
Pelatih Persijap, Mario Lemos
0 Komentar

“Seperti yang saya sampaikan sebelum pertandingan, kalau kita dapat kartu merah di menit awal, peluang menang makin kecil,” ucap Lemos.

Namun yang membuat perhatian publik terarah pada konferensi pers tersebut adalah kritik tajam Lemos terhadap kualitas pemainnya sendiri.

“Jujur saja, kita bukan tim yang bagus di Super League. Beberapa pemain terbentur masalah kualitas. Mereka belum siap bermain di level seperti ini.”

Baca Juga:Hasil Super League: PSM Makassar Bantai PSBS Biak 5-0, Alex Tanque Hat-trick di ParepareHasil Super League: Persija Lakukan Remontada Spektakuler, Hantam Persik Kediri 3-1 di Manahan

Pelatih asal Portugal itu juga menyebut betapa ironisnya pertandingan ini: Semen Padang hanya punya dua peluang on target dan mencetak dua gol, sementara Persijap memiliki lebih banyak peluang namun gagal menjadi gol.

Ia menambahkan bahwa bahkan jika kualitas timnya lebih baik, bermain dengan sepuluh pemain membuat situasi semakin berat.

Posisi Klasemen: Persijap Makin Tenggelam di Zona Merah

Dengan kekalahan ini, Persijap tetap berada di peringkat ke-16 dari 18 tim dengan koleksi delapan poin. Mereka kini semakin terpojok dan membutuhkan perubahan besar untuk keluar dari tren negatif.

Sementara Semen Padang naik dari dasar klasemen setelah meraih kemenangan kedua mereka musim ini.

0 Komentar