Nusantara Peduli Palestina, Seruan Kemanusiaan dari Karawang untuk Gaza

Nusantara Peduli Palestina,
Keluarga Besar Nusantara menggelar aksi solidaritas bertajuk “Nusantara Peduli Palestina” di area Galuh Mas, Karawang, Minggu (23/11/2025)
0 Komentar

KBEonline.id, KARAWANG — Keluarga Besar Nusantara menggelar aksi solidaritas bertajuk “Nusantara Peduli Palestina” di area Galuh Mas, Karawang, Minggu (23/11/2025). Aksi dimulai sejak pukul 06.00 WIB dan diikuti peserta dari berbagai komunitas, aktivis kemanusiaan, serta masyarakat umum.

Aksi tersebut digelar sebagai bentuk kepedulian terhadap tragedi kemanusiaan yang terus berlangsung di Gaza. Melalui kegiatan ini, penyelenggara berharap pesan solidaritas dari masyarakat Karawang dapat menggema lebih luas dan mendorong perhatian publik terhadap situasi kemanusiaan di Palestina.

Anggota Keluarga Besar Nusantara, Yayan, menegaskan bahwa gerakan tersebut lahir dari panggilan nurani, bukan kepentingan identitas tertentu.

Baca Juga:Debit Cidawolong Meningkat, Warga Karawang Kulon dan Karangligar Mulai Terdampak BanjirTagedi Jihad Alpahmi, Bocah Jatuh di RS Hastien Meninggal, Publik Makin Geram Soal Keamanan dan Pelayanan

“Dari Karawang untuk Gaza, kami berdiri bukan karena agama, tetapi karena kemanusiaan yang sama. Kami tidak diam saat manusia disiksa. Kami tidak buta saat anak-anak dibunuh. Solidaritas tanpa batas untuk Palestina,” ujar Yayan.

Menurutnya, dukungan terhadap Palestina bukan sekadar isu politik atau agama, melainkan tanggung jawab moral untuk menolak penindasan.

“Ini bukan tentang siapa yang berbeda atau siapa yang berkonflik. Ini tentang keberanian berdiri di sisi yang tertindas,” tambahnya.

Dalam aksi ini, peserta menggelar pengumpulan donasi, pembagian selebaran edukatif, serta orasi kemanusiaan. Kegiatan tersebut bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya memperjuangkan hak hidup dan martabat manusia di Palestina.

Selain aksi jalanan, kegiatan juga diisi edukasi sejarah penjajahan atas rakyat Palestina dan dampaknya terhadap krisis kemanusiaan saat ini. Para peserta menyuarakan pesan perdamaian, penghentian kekerasan, serta mendesak komunitas internasional untuk bertindak menghentikan genosida.

Yayan menyebut gerakan solidaritas ini bukan agenda sesaat, melainkan komitmen panjang untuk terus menyuarakan kemanusiaan lintas negara.

“Kami akan terus berdiri bersama Palestina selama penindasan masih terjadi. Ini adalah perjuangan untuk nilai-nilai dasar kemanusiaan,” ujarnya.

Baca Juga:Investasi Karawang Mengalami Kenaikan pada Triwulan III, Tembus Rp46,96 TriliunTega Korbankan Petani, Dewan Nurhadi Sebut DPKP Karawang Gagal Prioritaskan Janji Politik Aep-Maslani

Keluarga Besar Nusantara berharap aksi ini dapat menjadi pemantik gerakan serupa di berbagai daerah untuk memperkuat jaringan solidaritas global bagi Palestina.(Aufa)

0 Komentar