Rafflesia Hasseltii yang Super Langka Mekar di Sumbar: Inilah Alasan Kenapa Bunga Ini Begitu Spesial

Bunga Rafflesia hasseltii berwarna merah marun dengan bercak putih mekar di hutan Sumatra Barat
Momen langka di Sumatra Barat! Rafflesia hasseltii akhirnya ditemukan mekar setelah penantian 13 tahun. Foto : Istimewa - kbeonline.id
0 Komentar

KBEONLINE.ID – Sebuah momen langka terjadi di hutan Sumatra Barat. Ilmuwan Inggris dan Indonesia berhasil menemukan bunga Rafflesia hasseltii yang sedang mekar, salah satu spesies Rafflesia paling langka di dunia.

Penemuan ini muncul dari ekspedisi penelitian mengenai nenek moyang 42 jenis Rafflesia di Asia Tenggara, namun justru mengungkap lokasi tumbuhnya Raflesia Hasseltii

Penampakan bunga raksasa itu pertama kali dibagikan oleh Chris Thorogood, ahli tumbuhan parasit dari Universitas Oxford, melalui akun X dan Instagram-nya.

Baca Juga:VinFast Minio Green Debut di Indonesia! Mobil Listrik Mini yang Curi Perhatian di GJAW 202515 Ucapan Hari Guru Nasional 2025 yang Menyentuh Hati, Cocok Buat Caption Sosial Media!

Dalam videonya, terlihat Septian Andriki, pemerhati Rafflesia dari Bengkulu yang menangis terharu saat menemukan R. hasseltii yang belum pernah ia lihat sepanjang 13 tahun penelusurannya.

Perjalanan 20 Jam Menuju Habitat Rafflesia

Ekspedisi yang dilakukan Chris, Septian, peneliti BRIN, dan pemandu lokal berlangsung di hutan Kecamatan Sumpur Kudus, Kabupaten Sijunjung, Sumatra Barat. Daerah tersebut sangat terpencil, tanpa sinyal, dan menjadi habitat harimau Sumatra.

Perjalanan panjang lebih dari 20 jam itu terbayar ketika mereka menemukan bunga Rafflesia hasseltii mekar pada malam hari.

Video yang diunggah oleh Chris Thorogood di Instagram pribadinya pada Rabu (19/11/2025). Oxford Botanic Garden menunjukkan bunga merah raksasa itu bersinar di tengah rapatnya pepohonan hutan.

Chris menulis, “Rafflesia hasseltii tumbuh di beberapa hutan hujan terpencil yang dijaga ketat oleh harimau, hanya dapat diakses dengan izin, dan hanya sedikit yang melihatnya. Kami mendaki siang dan malam untuk menemukannya dan lihat apa yang terjadi ketika kami menemukannya,”

Temuan R. hasseltii ini sekaligus memperkuat pentingnya konservasi hutan, karena bunga ini hanya dapat hidup di lingkungan yang benar-benar sehat.

Mengapa Bunga Ini Sangat Spesial?

1. Statusnya Sangat Terancam Punah

Rafflesia hasseltii masuk kategori Critical Endangered. Populasinya kecil, habitatnya terfragmentasi, dan tingkat kematian kuncupnya sangat tinggi.

Baca Juga:Perbedaan dan Persamaan iPhone 17 Pro vs iPhone 17 Air: Mana yang Lebih Tepat untukmu?10 Lagu Velocity Terbaru yang Lagi Tren dan Viral di TikTok, Bikin Konten Auto FYP!

Banyak kuncup mati sebelum mekar sempurna, membuat proses reproduksi spesies ini semakin sulit. Jika tidak dilindungi secara serius, spesies ini berisiko punah di alam.

2. Parasit Sempurna Tanpa Daun, Batang, dan Akar

R. hasseltii adalah holoparasite, tumbuhan parasit total yang hanya menampakkan diri melalui bunga. Ia hidup menumpang pada inangnya, yaitu Tetrastigma, tanaman sejenis anggur.

0 Komentar