Thom Haye Tak Sabar Rasakan Panasnya El Clasico Persib vs Persija

Persib Bandung
Thom Haye Tak Sabar Rasakan Panasnya El Clasico Persib vs Persija
0 Komentar

Mengakui Besarnya Rivalitas Persib vs Persija

Thom Haye juga menyadari betul besarnya rivalitas antara Persib dan Persija yang telah terbangun selama puluhan tahun. Menurutnya, laga ini bukan hanya milik pemain dan pelatih, tetapi juga para pendukung yang selalu memberikan warna tersendiri.

“Saya mendengar bahwa pertandingan Persib versus Persija adalah salah satu rivalitas terbesar dalam sepak bola. Banyak orang membicarakan passion, atmosfer, dan betapa pentingnya laga ini bagi kedua klub serta para pendukungnya,” ungkap pemain kelahiran Belanda tersebut.

Kesadaran akan besarnya makna pertandingan ini membuat Haye semakin fokus dan siap secara mental. Ia memahami bahwa setiap keputusan, duel, dan sentuhan bola di laga El Clasico akan mendapat sorotan tajam.

Baca Juga:Hasil Super League: Persita Hentikan Laju Borneo FC, El Clasico Penentu Puncak KlasemenBernardo Tavares Ingatkan Persebaya, Malut United Lawan Paling Sulit

Dengan persiapan matang dan motivasi tinggi, Thom Haye berharap dapat menjadi bagian penting dalam upaya Persib menutup putaran pertama BRI Super League 2025-2026 dengan hasil manis di hadapan publik sendiri.

0 Komentar