4 Rekomendasi Kafe dan Tempat Nyantai Introvert yang Nyaman dan Nggak Bising di Bandar Lampung

kafe di Bandarlampung
Rekomendasi Kafe dan Tempat Nyantai Introvert yang Nyaman dan Nggak Bising di Bandar Lampung. (foto : google maps)
0 Komentar

Buat yang ingin eksplor lebih jauh, tersedia dermaga untuk menyeberang ke pulau-pulau di sekitar kawasan, seperti Pulau Pahawang dan Pulau Kelagian Lunik. Di sana kamu bisa snorkeling, berenang bareng ikan-ikan cantik.

Cukunyinyi membuktikan bahwa healing tidak selalu harus mahal atau ramai. Kadang, cukuptempat yang tenang, alam yang indah, dan ruang buat diam sebentar.

4. MACO Cafe & Eatery: Tempat yang nyaman dan tenang di Kedaton

Baca Juga:7 Tempat Wisata Karawang untuk Introvert, Bikin Tenang dan Relaks!Aktivitas Perburuan Liar di Laporkan, Macan Tutul di Pegunungan Sanggabuana Diduga Terluka

Maco Cafe terletak di Jalan Sultan H. No.80, Sepang Jaya, Kecamatan Kedaton, Kota Bandar Lampung. Lokasinya cukup strategis dan mudah diakses dari berbagai arah.

Cafe ini buka setiap hari mulai pukul 10.00 WIB hingga pukul 00.00 WIB, membuatnya cocok jadi tempat hangout siang hari hingga tempat nongkrong malam sambil menikmati suasana tenang kota.

Dengan jam operasional yang panjang, kamu bisa mampir kapan saja, entah untuk sekadar ngopi, mengerjakan tugas, atau bahkan menggelar acara komunitas. Fleksibilitas waktu ini tentu jadi nilai tambah, apalagi untuk kamu yang sering butuh tempat nyaman di luar jam kerja biasa.

Ruangan indoor dan outdoor serbaguna dan nyaman

Salah satu daya tarik utama Maco Cafe adalah ruangannya didesain estetik dan multifungsi. Area indoornya bisa diubah menjadi ballroom atau ruangan seminar/workshop sesuai kebutuhan. Ruangan ini dilengkapi fasilitas mendukung untuk berbagai kegiatan formal maupun santai.

Sedangkan area outdoornya tidak kalah menarik. Dikelilingi pepohonan dan tanaman hijau, ditambah keberadaan kolam ikan bikin suasana makin adem dan tenang. Outdoornya luas dan didesain menyerupai tribun penonton, sehingga cocok digunakan untuk event live music, stand-up comedy, bahkan seminar santai. Suasana cozy dan chill ini bikin siapa pun betah berlama-lama.

Menu makanan dan minuman lengkap dan menggoda selera

Maco Cafe juga unggul dalam hal pilihan menu. Untuk makanan berat, kamu bisa menemukan berbagai pilihan dari tradisional hingga modern. Beberapa paling digemari adalah ayam panggang sambal matah, nasi goreng, chicken salted egg, beef black pepper sauce, hingga pasta dan mie dengan beragam varian rasa.

0 Komentar