Insiden Pohon Tumbang Menimpa Sarfas SPBU 34.104.02, Pertamina RJBB Ligat Lakukan Penanganan

Pohon Tumbang Menimpa Sarfas SPBU 34.104.02
Insiden Pohon Tumbang Menimpa Sarfas SPBU 34.104.02, Pertamina RJBB Gerak Cepat Lakukan Penanganan.
0 Komentar

JAKARTA, KBEonline.id – PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat (JBB) menindaklanjuti insiden pohon tumbang yang mengenai sarana dan fasilitas SPBU 34.104.02 Pramuka, Jakarta Pusat, pada Jumat (23/1) sekitar pukul 09.25 WIB. Insiden tersebut disebabkan oleh angin kencang saat kondisi cuaca hujan dengan intensitas rendah.

Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat (JBB), Susanto August Satria, menjelaskan bahwa pohon berukuran cukup besar yang berada di belakang area SPBU tumbang dan menimpa sebagian sarana dan fasilitas SPBU.

“Pohon tumbang tersebut mengenai kanopi pulau pompa 2 dan 3. Pada saat kejadian, terdapat konsumen roda dua yang sedang mengantre di pulau pompa 3. Saat ini, jumlah dan kondisi korban masih dalam proses pendataan serta penanganan lebih lanjut,” ujar Satria.

Baca Juga:Jadwal Bioskop Trans TV Hari Ini 24 Januari 2026 Lengkap Sinopsisnya, Ada Run Hide Fight dan PeppermintKapan Drama Korea A Shop for Killers Season 2 Tayang dan Di Mana Tempat Nontonnya? Cek Bocorannya Disini

Sebagai langkah cepat, Pertamina Patra Niaga Regional JBB segera berkoordinasi dengan pihak kepolisian dan pemadam kebakaran setempat untuk melakukan pengamanan area serta evakuasi pohon tumbang.

Demi mengutamakan keselamatan konsumen dan pekerja, operasional SPBU serta aliran listrik dihentikan sementara. Saat ini, SPBU masih belum beroperasi. Operasional SPBU akan kembali dibuka setelah seluruh aspek keselamatan dinyatakan aman dan layak.

“Keselamatan konsumen dan pekerja merupakan prioritas utama kami. Pertamina memastikan seluruh prosedur keselamatan dijalankan serta terus memantau perkembangan penanganan dan perbaikan di lapangan,” tambah Satria.

Pertamina Patra Niaga juga mengimbau masyarakat untuk tetap berhati-hati, terutama saat beraktivitas di tengah kondisi cuaca ekstrem, serta mengapresiasi dukungan dan kerja sama seluruh pihak dalam penanganan insiden ini.

Pertamina Patra Niaga Regional JBBP Pastikan Penanganan Cepat Insiden Pohon Tumbang di SPBU 34.104.02 Jakarta Pusat.

Untuk informasi lebih lanjut, masyarakat dapat menghubungi Pertamina Call Center (PCC) 135 atau melalui email pcc135@pertamina.com.

0 Komentar