Pengamat Nilai Kehadiran Kurzawa Jadi Statement Besar Persib di Level Asia

Neymar dan Layvin Kurzawa
Neymar dan Layvin Kurzawa
0 Komentar

KBEONLINE.ID BANDUNG – Langkah Persib Bandung mendatangkan pemain berpengalaman sekelas Layvin Kurzawa dinilai sebagai keputusan strategis yang sangat positif. Pengamat sepak bola nasional, Riphan Pradipta, menilai kehadiran bek asal Prancis itu bukan hanya menjawab kebutuhan teknis tim, tetapi juga membawa dampak besar dari sisi mental, reputasi, hingga branding klub.

Menurut Riphan, Kurzawa merupakan tipe pemain yang tepat untuk Persib saat ini, terutama dalam mengisi sektor bek kiri yang membutuhkan pemain berkaki kiri alami dengan pengalaman tinggi.

Jawaban Kebutuhan Teknis Lini Belakang

Riphan menilai Kurzawa datang di momen yang pas. Selain sebagai bek kiri, pemain berusia 33 tahun tersebut juga memiliki kemampuan bermain sebagai bek tengah, sehingga memberi fleksibilitas bagi pelatih Bojan Hodak.

Baca Juga:‎Nilai Pasar Boleh Turun, Tapi Kurzawa Siap Buktikan Magis Eropa di Persib Bandung‎Bukan Sekadar Usia, Ini Skill yang Wajib Dimiliki Cowok Dewasa agar Hidup Lebih Tertata

“Selain memang Persib butuh pemain bek kiri dengan kekuatan kaki kiri, Kurzawa juga bisa main sebagai center back. Secara reputasi, dia pemain Eropa, pernah memperkuat Timnas Prancis, dan main di PSG bersama Neymar dan bintang-bintang besar lainnya,” ujar Riphan saat dihubungi media, Jumat (23/1/2026).

Rekam Jejak Eropa Jadi Nilai Tambah

Kurzawa dikenal lama berkiprah bersama Paris Saint-Germain. Dalam perjalanan kariernya, ia juga sempat menjalani masa peminjaman di Fulham FC (Inggris), sebelum terakhir membela Boavista FC di Liga Portugal.

Menurut Riphan, pengalaman panjang di level tertinggi Eropa itu menjadi aset berharga bagi Persib, baik di dalam maupun di luar lapangan.

“Pemain dengan reputasi dunia datang ke Persib, itu bagus secara tim dan juga secara branding. Nama Persib jadi lebih dikenal di luar negeri,” katanya.

Statement Kuat Persib di Asia

Riphan menilai kehadiran Kurzawa bisa mengubah cara pandang klub-klub lain di Asia terhadap Persib. Ia menyebut, nama besar PSG yang melekat pada Kurzawa menjadi simbol kekuatan baru Maung Bandung.

“Bayangkan ketika tim Asia lain bilang, ‘di Persib ada Kurzawa, pemain PSG’. Itu statement penting. Artinya ada tim dari Indonesia yang bisa membeli dan mendatangkan pemain sekelas Kurzawa,” ucapnya.

0 Komentar