Sungai Kaliulu di Cikarang Utara Dibersihkan, Pemerintah Tekan Risiko Banjir

Sungai Kaliulu di Cikarang Utara
Pembersihan Sungai Kaliulu guna mengurangi risiko luapan air saat hujan deras. --KBE--
0 Komentar

KBEonline.id – Pemerintah setempat bergerak menangani banjir yang kerap melanda Perumahan Grand Cikarang City, Desa Karangraharja, Kecamatan Cikarang Utara. Salah satu langkah yang dilakukan yakni pembersihan Sungai Kaliulu guna mengurangi risiko luapan air saat hujan deras.

Kegiatan bersih-bersih sungai melibatkan pemerintah desa, kecamatan, perangkat wilayah, serta warga setempat. Langkah ini dilakukan sebagai respons atas banjir yang kembali merendam sejumlah kawasan permukiman.

Kepala Desa Karangraharja, Suhendra, mengatakan pembersihan sungai difokuskan pada pengangkatan sampah dan sedimentasi yang selama ini menghambat aliran air.

Baca Juga:Jadwal Bioskop Trans TV Hari Ini Rabu, 28 Januari 2026 Lengkap Sinopsis: Malam Ini Nonton Spider-Man 3Harga Emas Hari Ini 28 Januari 2026: Antam Melejit, Galeri24 Stabil, UBS Turun Tipis

“Banyak sampah, eceng gondok dan endapan lumpur di Kaliulu. Ini yang menyebabkan air cepat meluap ketika hujan deras,” ujar Suhendra kepada Cikarang Ekspres, Rabu (28/1).

Ia mengakui penanganan banjir di wilayahnya belum bisa dilakukan secara cepat dan menyeluruh. Menurutnya, pendangkalan sungai, sistem drainase yang kurang optimal, serta perubahan tata guna lahan menjadi faktor yang memperparah genangan.

“Yang kami lakukan saat ini masih penanganan darurat dan pencegahan awal. Untuk solusi jangka panjang, kami terus berkoordinasi dengan kecamatan dan kabupaten, terutama terkait normalisasi sungai dan perbaikan drainase,” jelasnya.

Suhendra juga mengimbau warga agar berperan aktif menjaga kebersihan lingkungan, khususnya tidak membuang sampah ke sungai dan saluran air.

“Penanganan banjir ini tidak bisa hanya oleh pemerintah. Perlu peran bersama,” katanya.

Sementara itu, Camat Cikarang Utara Enop Can menegaskan pihak kecamatan turut turun langsung ke lapangan untuk memastikan penanganan pascabanjir berjalan optimal.

“Kami bersama kepala desa, perangkat desa, RT, RW, dan warga turun langsung ke lapangan. Semua bergerak bersama,” ujarnya.

Baca Juga:Pertamina RJBB Terima Kunjungan Universitas Pertamina, Perkenalkan Lebih Dekat Mengenai Distribusi BBMPertamina RJBB dan Hiswana Migas Bandung Salurkan Bantuan ke Warga yang Terdampak Bencana Tanah Longsor di KBB

Menurut Enop Can, banjir di Kecamatan Cikarang Utara melanda beberapa desa yang berada di sepanjang aliran Sungai Kaliulu.

“Wilayah terdampak antara lain Karangraharja, Karangasih, Tanjungsari, hingga sejumlah perumahan yang aliran airnya bermuara ke Kaliulu,” katanya.

Ia menyebut curah hujan tinggi yang disertai luapan sungai menjadi penyebab utama genangan di sejumlah kawasan permukiman.

“Curah hujan cukup tinggi ditambah luapan kali membuat perumahan seperti PCH dan Sakura sempat tergenang,” imbuhnya.

0 Komentar