372 Siswa MTsN 4 Siap Jalani UNBK

372 Siswa MTsN 4 Siap Jalani UNBK
UNBK: 372 siswa Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 4 Karawang siap menjalani Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) jenjang SMP/MTs tahun pelajaran 2019-2020.
0 Komentar

Berharap Jadwal Pelaksanaan tak Terganggu Corona

KARAWANG – 372 siswa Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 4 Karawang siap menjalani Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) jenjang SMP/MTs tahun pelajaran 2019-2020. Kepala MTs Negeri 4 Karawang, Suparwoto mengatakan, sesuai jadwal yang telah ditetapkan, UNBK jenjang SMP/MTs akan bergulir pada 20-23 April 2020. “Kami berharap pelaksanaan UN SMP/MTs tak terganggu wabah virus corona dan bisa digelar sesuai jadwal yang telah ada,” ujar Suparwoto, kepada KBE, Jumat (20/3). Apalagi, lanjut Suparwoto, saat ini beberapa agenda sekolah telah ditunda pelaksanaannya. Seperti Ujian Madrasah Berbasis Komputer (UMBK) yang harusnya digelar pada 16-18 Maret, dan Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional Berbasis Komputer (UAMBNBK) yang akan berlangsung mulai 23 Maret. “Semoga saja wabah corona segera berakhir sehingga situasi di Indonesia bisa kembali kondusif dalam segala bidang termasuk pendidikan. Karena jika UNBK pada April diundur juga, tentunya akan repot dalam melakukan penjadwalan ulang, apalagi akhir April sudah memasuki Ramadan,” ucapnya. Dijelaskan Suparwoto, menghadapi UNBK tahun ini sekolahnya telah siap 100 persen mulai dari peserta yang terdiri dari 194 laki-laki dan 178 perempuan, hingga sarana prasarana. Saat ini, sekolah yang beralamat di Jalan Wirasaba Kusumah, Desa Pasir Jengkol, Kecamatan Karawang Barat, Karawang, memiliki 4 ruangan dengan ditunjang 120 client plus 20 cadangan, dan 4 server plus 2 cadangan. “Kami juga telah melakukan berbagai persiapan jelang UNBK seperti pemantapan, try out, simulasi, hingga gladi bersih,” katanya. Untuk diketahui, berdasarkan data yang dimiliki Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Karawang, tercatat sebanyak 7875 siswa yang berasal dari 62 MTs (6 negeri, 56 swasta) terdaftar sebagai peserta UNBK tahun pelajaran 2019-2020. (ayi)

0 Komentar