Panjang 1 Meter, Beratnya100 Kilogram

Panjang 1 Meter, Beratnya100 Kilogram
RAKSASA: Penyu raksasa yang muncul di Pantai Tanjungpakis.
0 Komentar

Kejadian unik kembali menghebohkan pantai wisata Tanjungpakis Kecamatan Pakisjaya saat seekor penyu raksasa yang memiliki panjang lebih dari satu meter dan diperkirakan memiliki bobot hampir 100 kilogram tiba-tiba mendarat dan naik sendiri dari laut pantai Tanjungpakis, Rabu (19/02) malam sekitar pukul 21.00. REDAKSI, Karawang SALAH seorang warga, yang juga ketua Karang Taruna Desa Tanjungpakis, Warca (47) mengatakan penyu berwarna hitam mengkilap tersebut naik sendiri dari laut di Dusun Sompek RT 001/RW009, Desa Tanjungpakis. “Penyu yang merupakan hewan langka yang dilindungi ini ditemukan dalam posisi hidup dan sampai saat ini masih menjadi tontonan warga sekitar, semenjak malam hari tadi hingga sekarang,” ucapnya kepada KBE, Kamis (20/02). Dikatakannya, sampai saat ini warga masih merasa bingung, pasalnya hewan langka dan dilindungi itu, kenapa bisa sampai naik kendaraan sehingga menimbulkan pertanyaan ada apakah di dalam perairan laut Tanjungpakis. “Ada masalah apakah di perairan laut tanjungpakis? sampai-sampai penyu itu naik ke darat,” ujarnya. Lanjut Warca, sejauh ini warga semakin ramai berdatangan ingin melihat langsung keberadaan penyu raksasa tersebut. Dan sebagai langkah antisipasi untuk keselamatan penyu pihaknya memberikan air di sekitaran penyu berada.

“Kami berharap jangan sampai mati. Banyak orang yang memegang tubuh penyu itu, karena memiliki batok yang keras berwarna kehitaman mengkilat dan sangat indah jika dilihat dari dekat warna serta bentuknya,” terangnya.
Sementara itu, Kepala desa Tanjungpakis, Karyo, menambahkan mengenai jenis penyu ini belum diketahui apakah termasuk spesies penyu yang dilindungi dunia atau bukan yang berada di lautan Indonesia, namun dari bentuknya sangatlah langka.

“Dari jenis dan bentuknya yakin bahwa ini spesies penyu yang memang dilindungi. Kami berharap agar masyarakat ikut menjaga dan memelihara kelangsungan hidup penyu tersebut, jangan sampai mati. Bila perlu dilepas, bisa dilepaskan kembali ke habitatnya,” pungkasnya.

Baca Juga:Siswa Antusias Ikut Salat Dhuha BerjamaahMasa Tenang, Dilarang Kampanye

Seperti diketahui, terdpat tujuh spesies penyu raksasa yang hampir punah keberadaannya serta dalam perlindungan jenis satwa langka. Keenam spesies penyu yang ada di Indonesia antara lain penyu belimbing (Dermochelis coriacea), penyu hijau (Chelonia mydas), penyu tempayan (Caretta caretta), penyu pipih (Natator depressa), penyu sisik (Eretmochelys imbricate), dan penyu lekang (Lepidochelys olivacea). (gie/rie)

0 Komentar