Kalapas Karawang Beri Penghargaan Kepada Pegawai Teladan

Kalapas Karawang
Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Karawang berikan penghargaan kepada petugas yang telah berintegritas dan telah menjadi contoh mengenai kedisplinan yang baik kepada seluruh petugas, Senin (12/08/2024).
0 Komentar

KBEonline.id – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Karawang berikan penghargaan kepada petugas yang telah berintegritas dan telah menjadi contoh mengenai kedisplinan yang baik kepada seluruh petugas, Senin (12/08/2024).

Penghargaan langsung diberikan oleh Kalapas Karawang, Christo Toar kepada Bendahara penerima Lapas Karawang, Sri Hartati.

Sri Hartati, sebagai Bendahara Penerima Lapas Karawang menjadi pegawai teladan di periode Juli.

Baca Juga:Ternyata Ini Fungsinya Bandul Stang Sepeda Motor, Si Kecil Yang Sering DiabaikanDiduga Cemarkan Nama Baik DPC, PKB Karawang Akan Laporkan Mantan Kader 

” Sri Hartati menjadi contoh yang teladan melihat diusianya yang sudah tidak muda, Sri Hartati tetap memberikan tauladan yang baik dengan menerapkan kedisiplinan yang tinggi,” kata Kalapas.

Hal tersebut tertuang dalam Piagam Penghargaan Nomor : W11.PAS.PAS8.KP.05.03-119 tanggal 7 Agustus 2024 perihal Pegawai Negeri Sipil Teladan atas nama Sri Hartati.

Pada apel tersebut, Christo menyampaikan ucapan terima kasih kepada Sri Hartati karena telah menjadi senior yang patut dicontoh selama menjalani tugasnya.

Selanjutnya, Christo pun menyampaikan kepada seluruh jajaran petugas Lapas Karawang untuk terus menerapkan dan menjaga Integritas dengan bercontoh kepada Sri Hartati, mengingat Lapas Karawang saat ini sedang dalam proses meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).

0 Komentar