Residivis Curanmor Tewas di Amuk Massa

Residivis Curanmor Tewas di Amuk Massa
PERISTIWA : Tim Inafis Polres Karawang sedang melakukan evakuasi pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang tewas di amuk massa di Keluarahan karawang Wetan, Kecamatan karawang Timur.
0 Komentar

KARAWANG – Residivis kasus pencurian kendaraan bermotor tewas di amuk massa di Lapangan Sepak Bola Kampung Sukamurni, Kelurahan Karawang Wetan, Kecamatan Karawang Timur, pada Rabu (21/10/2020)sekitar pukul 10.30 wib. Satu pelaku lainnya berhasil melarikan diri. Sebelum tewas diamuk massa, dalam video amatir yang diungggah warga. Pelaku yang wajahnya penuh dengan darah di bawa oleh masyarakat ke lapangan bola yang tak jauh dari tempat kejadian perkara. Sebelumnya pelaku terpergok melakukan aksi pencurian pencurian di salah satu rumah warga Kampung Sukamurni, Kelurahan Karawang Wetan, Kecamatan Karawang Timur. Kapolsek Karawang Kota, Kompol Iwan Ridwan mengatakan, pelaku bernama Riyadi alias Bule (36) warga Desa Pelindungjaya, Kecamatan Gunung Pelindung, Kabupaten Lampung Timur merupakan residivis kasus curanmor tewas di amuk massa. Sedangkan pelaku lainnya berhasil melarikan diri. “Kita datang ke lokasi kejadian langsung mengevakuasi korban ke RSUD Karawang. Serta telah memeriksa lima orang saksi yang mengetahui peristiwa tersebut,” kata Iwan kepada KBE di lokasi kejadian. Menurut Iwan, untuk kronologisnya sewaktu dua pelaku akan melakukan pencurian kendaraan R2 di TKP depan toko saksi. Salah seorang saksi diketahui melalui CCTV, kemudian oleh saksi menegur dan ditangkap pelaku Riyadi. Namun pelaku melarikan diri kemudian dikejar oleh massa dan tertangkap satu orang oleh massa hingga tewas. “Kami sedang melakukan pengejaran terhadap pelaku lainnya. Kita mengamankan satu unit sepeda motor, tas gendong berisi handphone dan gagang kunci leter T berikut satu buah anak kunci leter T,” ungkapnya. (rie)

0 Komentar