KBEONLINE.ID – Pawang Padi yaitu PLN Karawang Peduli Mengajar dan Berbagi adalah salah satu kegiatan sosialisasi dan edukasi ketenagalistrikan PLN UP3 Karawang yang kali ini diselenggarakan di Sekolah Menengah Kejuruan Lentera Bangsa Karawang, Bakan Jati Gg Asem, Karyasari Rengasdengklok, Tunggakjati.
Pada kesempatan kali ini, sasaran edukasi adalah seluruh siswa kelas 3 dan para guru di sana.
Edukasi kali ini dipimpin langsung oleh Manager PLN ULP Rengasdengklok, Ricky Agustian dan didampingi oleh Team Leader Keselamatan Kerja Lingkungan & Keamanan serta Team Leader Pelayanan Pelanggan & Administrasi PLN ULP Rengasdengklok dengan tema Keselamatan Ketenagalistrikan.
Baca Juga:KPU Karawang Ingatkan Aturan Main Kampanye di Lembaga Pendidikan dan PemerintahanDPRD Karawang Mediasi Perselisihan Hubungan Industrial Salah Satu Perusahaan di KIIC
Pada kesempatan tersebut juga disampaikan informasi layanan dan produk-produk PLN terbaru. Untuk memudahkan penjelasan Keselamatan Ketenagalistrikan Tim PLN menggunakan sebuah Alat Simulasi K3 yang dapat memberikan contoh saat terjadinya potensi bahaya keselamatan ketenagalistrikan dan penyebab terjadinya padam.
Disamping itu PLN ULP Rengasdengklok juga menyampaikan promo tambah daya yang dapat dimanfaatkan oleh pelanggan sampai dengan tanggal 30 November 2023 dengan biaya yang lebih ringan yaitu sebesar Rp. 271.023 untuk semua golongan tarif listrik hingga daya 7.700 VA.
Ahmad Jaelani selaku Kepala Sekolah Menengah Kejuruan Lentera Bangsa Karawang sangat mengapresiasi kegiatan edukasi yang dilakukan oleh PLN ULP Rengasdengklok ini. Seluruh peserta baik siswa dan guru sangat senang menerima informasi-informasi yang disampaikan oleh PLN.