Tancap Gas Langsung Konsol Pemenangan, Koalisi Ngahiji Yadi-Pipin Rapatkan Barisan

Yadi-Pipin di Pilkada Purwakarta 2024
Koalisi Ngahiji gelar rapat konsolidasi untuk pemenangan pasangan Yadi-Pipin di Pilkada Purwakarta 2024, Senin (2/9).
0 Komentar

KBEonline.id – Tim pemenangan koalisi “Ngahiji” pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Yadi-Pipin (Yakin) menggelar rapat kerja konsolidasi untuk menyusun strategi pemenangan Pilkada Purwakarta 2024 pada Senin (02/09/2024). Acara ini berlangsung di kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Purwakarta.

Rapat tersebut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain calon Bupati Yadi Rusmayadi, calon Wakil Bupati Pipin Sopian, Ketua DPD Partai NasDem Luthfi Bamala, Ketua DPD PKS Arief Kurniawan, Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) H. Aming, Ketua Tim Pemenangan Anas Gunadi, serta para anggota tim pemenangan lainnya.

Luthfi Bamala, Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Purwakarta, menjelaskan bahwa rapat konsolidasi ini bertujuan untuk merancang strategi dan langkah kerja tim pemenangan pasangan Yakin dalam menghadapi Pilkada Purwakarta 2024.

Baca Juga:Tri Adhianto-Abdul Harris Bobihoe Jalani Pemeriksaan Kesehatan Pojokan 217 oleh Monopsoni IP

“Hari ini, kami melakukan rapat konsolidasi untuk menyusun rancangan kerja pemenangan Pilkada Purwakarta 2024,” ujar Luthfi.

Selain membahas rancangan kerja, Luthfi juga mengungkapkan bahwa rapat ini menjadi ajang silaturahmi dengan Forum Persatuan Ulama Purwakarta (PUP) yang dipimpin oleh Ajengan Ridwan.

“Menariknya, di tengah rapat kami juga kedatangan tamu istimewa, yakni Presiden PKS, Bapak Ahmad Syaikhu, yang saat ini mencalonkan diri sebagai Gubernur Jawa Barat,” tambah Luthfi.

Dalam pertemuan ini, diskusi berfokus pada visi masa depan Purwakarta dan langkah-langkah yang perlu diambil untuk menjadikannya lebih baik. Luthfi menyampaikan bahwa hasil survei menunjukkan masyarakat Purwakarta menginginkan pemimpin baru yang bisa membawa harapan baru bagi daerah tersebut.

“Masyarakat Purwakarta menginginkan bupati baru, harapan baru untuk Purwakarta,” tegasnya.

Luthfi juga menekankan pentingnya dukungan dan doa dari semua elemen masyarakat Purwakarta, termasuk alim ulama, habaib, ustadz, ustadzah, serta para pemuda dan pemudi.

“Kami meminta doa dan dukungan dari seluruh elemen masyarakat Purwakarta agar pasangan Yakin (Yadi-Pipin) yang kami tawarkan ini bisa membawa perubahan positif dan menjadikan Purwakarta semakin baik di masa depan,” tuturnya.

Menutup pernyataannya, Luthfi menyampaikan harapan untuk Jawa Barat yang lebih baik di bawah kepemimpinan yang baru.

Baca Juga:BPBD Karawang Distribusikan Ratusan Ribu Liter Air ke Wilayah KekeringanLapas Kelas IIA Karawang Tingkatkan Pelayanan Kualitas Berbasis HAM

“Kita juga berdoa agar Jawa Barat semakin maju dan berkembang,” pungkasnya. (bbs/riz)

0 Komentar