DPPKB Karawang Serius Kelola Media Sosial
Dinas Pengendalian Penduduk dan Kelurga Berencana (DPPKB) Kabupaten Karawang, semakin serius dalam menggarap sosialisasi program Bangga Kencana via media sosial (medsos). Sejumlah pekerja media pun didatangkan dan diminta membagikan ilmu dan pengalaman mereka kepada para admin satpel PPKB.
WAHYUDI, Karawang
SELASA (16/2/2021), sebanyak 30 admin medsos Satpel PPKB tingkat kecamatan, dilatih untuk mengelola media sosial oleh Ikatan Penulis, Pemerhati, Kependudukan dan Keluarga Berencana (IP2KKB) Karawang. Ketigapuluh admin medsos datang taak sekada membawa peralatan tulis, juga datang dengan disiplin protokl kesehatan yang apik. Ketua IP2KKB Karawang, Gugun Gunawan mengatakan, sejak tahun 2019, DPPKB Karawang sudah gencar melakukan aktivitas edukasi dan advokasi program kerja mereka melalui media sosial. IP2KKB sebagai mitra kerja dinas, sebut Gugun, sangat mendukung terhadap program pelatihan terhadap para admin medsos satpel KB, bahkan kali ini, pihaknya yang memprakarasi ide pelatihan. Ada pun, kata Gugun, IP2KKB yang notabene digawangi oleh para wartawan dan pemerhati, melatih mereka tentang bagaimana cara mengelola media sosial, menulis sebuah berita, membuat konten, Sosmed Branding, hingga editing vidio dan Film Pendek. “Program KB yang saat ini dikenal sebagai program Bangga Kencana, mengarah kepada kaum milenial yang aktif menggunakan medsos sebagai sasaran program. Apalagi saat ini, usia muda mendominasi pada piramida kependudukan di Indonesia. Program ini juga menjadi relevan, dimana aktivitas penyuluhan terbatas karena pandemi Covid-19,” ungkap Gugun, Selasa, (16/2/2021).
Di Karawang, lanjut Gugun, DPPKB Karawang merupakan Dinas yang pionir dalam penggunaan media sosial sebagai alat bantu dalam mensosialisasikan programnya.
Baca Juga:Pulihkan Ekonomi dan Kurangi Ketimpangan Pembangunan di JabarHimpaudi Minta Guru PAUD Dikucur Insentif
“Memang seharusnya semua ODP di Karawang mulai menerapkan hal ini. Karena, informasi melalui platform digital ke depan akan tumbuh lebih pesat,” tandasnya.
Di sisi lain, Plt Kepala DPPKB Karawang, Sofiah menuturkan, kegiatan Orientasi Jurnalistik bagi tim admin pengelola publikasi dan media sosial Satpel PPKB kecamatan se-Kabupaten Karawang ini, merupakan lanjutan dari inovasi strategi penyuluhan tahun sebelumnya.
“Saat ini kami punya 30 admin pengelola medsos yang ditugaskan resmi untuk menyampaikan program-program Bangga Kencana di Kecamatan,” kata Sofiah