“Kami berkomitmen untuk bisa meningkatkan kesejahteraan para ustaz, para kiyai, serta tentunya sarana dan prasarana pendidikan serta agama memang harus mendapatkan perhatian lebih,” kata H. Maslani.
Ia juga berjanji untuk memaksimalkan program-program pembangunan yang merata hingga ke pelosok.
“Semua program-program kedepan harus bisa dirasalan oleh masyarakat hingga ke pelosok,” tegas H. Maslani.
Baca Juga:Hendak Tawuran, Puluhan Pelajar SMP Diamankan Warga dan PolisiFutsal GSI Tingkat SD, PGRI Cikarang Selatan Sukses Saring Bibit Unggul
Kunjungan H. Maslani ke Ponpes Al Ikhwan menunjukkan bahwa pasangan H. Aep dan H. Maslani mendapat dukungan kuat dari berbagai kalangan, termasuk dari para santri dan pengurus Ponpes.
Dukungan ini diharapkan dapat menjadi modal kuat bagi pasangan tersebut dalam meraih kemenangan di Pilkada 2024. (Sis/riz)