KBEonline.id – Konekyu secara resmi meluncurkan layanan Wifi Gratis di Karawang, sebuah inisiatif untuk mendukung aksesibilitas internet bagi masyarakat luas, Senin (28/10).
Dalam era digital saat ini, Konekyu berkomitmen untuk menjembatani kesenjangan digital dengan menyediakan akses internet gratis di sejumlah lokasi strategis, seperti kafe dan rumah makan, sehingga lebih banyak orang dapat merasakan manfaat konektivitas yang lebih baik.
Konekyu merupakan platform yang didukung oleh teknologi internet canggih, dengan fokus untuk memperluas jangkauan akses digital di wilayah Karawang dan sekitarnya.
Baca Juga:Catut Nama Lembaga Survei di Pilkada Karawang, Poltracking: Belum Terpilih Saja Sudah BohongPuncak Kirab Pilkada Karawang, KPU Gelar Ciparage Festival 2024
Berbagai hotspot wifi gratis kini tersedia di tempat-tempat yang ramai dikunjungi, termasuk Masjid Al-Jihad, Gereja Katolik Kristus Raja Paroki, Gereja Santapan Rohani Indonesia, Vihara Budha Guna, Vihara Mudita Center, serta beberapa kafe seperti Ajudan Kopi, Perwira Kopi, dan Bakmie Sultan.
Dengan fasilitas ini, masyarakat dapat menikmati akses internet dalam suasana yang nyaman dan mudah dijangkau.
Selain menyediakan wifi gratis, Konekyu juga menawarkan voucher internet dengan harga terjangkau, sebagai bagian dari upayanya untuk memberdayakan masyarakat dengan akses yang lebih luas ke informasi dan pengetahuan.
Dengan konektivitas yang lebih baik, Konekyu berharap dapat meningkatkan produktivitas dan kualitas hidup masyarakat Karawang.
Untuk informasi lebih lanjut tentang lokasi wifi gratis atau layanan bisnis internet dengan Konekyu, kunjungi situs web resmi di konekyu.id atau hubungi layanan mitra di +6287779149842.