Penghilang Bosan, Coba Dengarkan Beberapa Podcast Ini

Bosan
Ilustrasi Bosan. (sumber foto: halodoc)
0 Komentar

KBEonline.id – Podcast kini telah menjadi salah satu bentuk hiburan sekaligus media edukasi yang digemari banyak orang, terutama di platform populer seperti YouTube.

Meskipun pada dasarnya podcast berbentuk audio, sejumlah kanal di YouTube menghadirkan pengalaman mendengarkan yang lebih menarik melalui sajian visual interaktif.

Bagi kamu yang suka multitasking, menikmati podcast sambil melakukan aktivitas lain, seperti makan atau bersantai, tentu menjadi pilihan yang menyenangkan.

Baca Juga:Musim Apa yang Seharusnya Sedang Terjadi di Indonesia? Panas tapi sering Hujan dan BanjirMau Belajar Bahasa Korea secara Otodidak? Ini Tips untuk Kamu yang Pemula

Diproyeksikan bahwa pada tahun 2024 jumlah pendengar podcast di seluruh dunia akan mencapai 504 juta.

Platform seperti YouTube dan Spotify menjadi favorit para penggemar untuk menikmati konten podcast, baik dengan menonton maupun hanya mendengarkan.

Namun, jika kamu masih bingung memilih kanal podcast yang menarik dan seru, berikut ini ada beberapa rekomendasi podcast lokal yang bisa menemani hari-harimu!

1. Podcast Raditya Dika

Raditya Dika, sosok multitalenta yang dikenal sebagai komedian, penulis buku best-seller, serta produser dan sutradara film, kini turut meramaikan dunia podcast.

Podcastnya dapat dinikmati di YouTube maupun Spotify dan membahas beragam topik menarik, mulai dari cerita horor, komedi, karier, hingga kisah hidup dari berbagai figur publik seperti selebgram, artis, hingga penyanyi.

Dengan latar belakang sederhana bernuansa hitam putih, podcast ini memberikan kesan nyaman dan fokus bagi para penontonnya.

2. Podcast Vindes

Vincent dan Desta, duo presenter ternama yang sukses dengan acara “Tonight Show”, kini hadir dalam format podcast di kanal YouTube mereka bernama VINDES.

Baca Juga:Inilah Alasan Mengapa Tokyo menjadi Tempat Liburan paling diminatiLink Nonton Solo Leveling Musim 2: Arise from the Shadow Episode 10 sub Indo beserta Spoiler Lengkapnnya

Podcast ini menyuguhkan obrolan seru dengan berbagai topik menarik seperti seni, musik, film, olahraga, hingga gaya hidup. Salah satu daya tarik VINDES adalah kehadiran tamu-tamu spesial seperti Iqbaal Ramadhan, Coach Justin, hingga Pandji Pragiwaksono.

Podcast ini sangat cocok untuk menemani waktu luangmu dengan sajian konten yang menghibur sekaligus informatif.

3. PWK (Podcast Warung Kopi)

Sesuai namanya, Podcast Warung Kopi menawarkan suasana santai layaknya obrolan di tongkrongan warkop. Dengan gaya pembahasan yang ringan dan penuh humor, PWK menjadi pilihan tepat untuk kamu yang mencari hiburan segar.

Podcast ini sering mengundang tamu spesial dan membahas topik-topik unik secara spontan. Salah satu episode menariknya adalah cerita lucu Anwar Sanjaya tentang pengalaman tak terduga saat mencium Hajar Aswad.

0 Komentar