BEKASI, KBEonline.id — Arus mudik Lebaran Idulfitri 2025 mulai terasa di Jalur Pantai Utara (Pantura) Kabupaten Bekasi sejak Sabtu (22/03/2025) tengah malam hingga Minggu (23/03/2025) dini hari.
Ratusan kendaraan, khususnya sepeda motor, tampak memadati jalur yang menghubungkan Bekasi dengan Karawang, Subang, hingga Purwakarta.
Pantauan Cikarang Ekspres di lapangan menunjukkan pemudik didominasi pengendara roda dua yang membawa barang bawaan dalam jumlah besar, mulai dari tas, kardus, hingga perlengkapan mudik lainnya. Pelat nomor dari berbagai daerah seperti B, T, F, E hingga AB terlihat hilir mudik tanpa henti.
Baca Juga:Kapolres Karawang Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Lodaya 2025 Di Pos PAM Rest Area KM 57Operasi Pekat Ramadhan di Karawang Bocor, Satpol PP Siapkan Strategi Baru
Selain jalur arteri Pantura, ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek wilayah Karawang juga mulai dipadati kendaraan roda empat dan bus menuju Jawa Barat, Jawa Tengah, hingga Jawa Timur.
Salah satu pemudik, Yono (35), buruh pabrik asal Cikarang, memilih mudik lebih awal bersama istri dan anaknya.
“Anak saya sudah libur sekolah, saya juga sudah ambil cuti Lebaran. Mudik lebih awal supaya tidak terjebak macet,” ujar Yono saat ditemui di Jalur Pantura, Citarik, Cikarang Timur.
Yono menempuh perjalanan menuju kampung halamannya di Brebes, Jawa Tengah, dengan estimasi waktu 6–7 jam menggunakan sepeda motor.
“Walau melelahkan, naik motor lebih hemat, fleksibel, dan bisa lebih cepat sampai. Yang penting jaga kondisi,” tambahnya.
Alasan serupa juga disampaikan Rini, pemudik asal Kota Bekasi yang hendak menuju Yogyakarta. Ia sengaja mudik lebih awal untuk menghindari kemacetan dan menikmati libur lebih lama bersama keluarga.
“Ini dari Kota Bekasi mau ke Jogja, jadi kami memutuskan mudik lebih awal supaya lebih lega aja di jalan, nggak macet-macetan. Selama di perjalanan nggak ada hambatan lancar-lancar aja,” ungkapnya.
Baca Juga:Jelang Lebaran 2025, Denda Pajak Kendaraan di Jabar Diampuni, Warga Bekasi Ikut Lega, Rasanya Kayak Dapat THRResep Kue Kering Kurma, Camilan Lezat dan Sehat
“Selain itu, kebetulan anak-anak sudah libur dan saya ngajuin cuti, jadi kami mudik lebih awal, apalagi liburnya kan anak-anak sudah maju. Kemungkinan besok baru sampai rumah,” sambungnya.
Sejumlah titik rawan kemacetan di jalur Pantura Kabupaten Bekasi antara lain Simpang Kedungwaringin, Pasar Cikarang, dan perlintasan kereta api Lemahabang. Selain itu, jalur lurus panjang antara Kedungwaringin dan Tanjungpura Karawang juga rawan kecelakaan.