Tanggal Rilis Drakor Terbaru Resident Playbook Full Episode di Netflix beserta Sinopsis dan Link Nontonnya

Drama Korea Resident Playbook.
Drama Korea Terbaru Resident Playbook: Kisah Seru Dokter Magang dalam Spin-Off Hospital Playlist, Tayang 12 April di Netflix!--Instagram @tvn_drama--
0 Komentar

KBEonline.id – Pencinta drama Korea atau Drakor mungkin sudah tak sabar lagi ingin segera menyaksikan film Resident Playbook yang akan tayang di Netflix full episode ini.

Seperti yang diketahui, drama Korea Resident Playbook tayang perdana hari ini Sabtu 12 April 2025.

Resident Playbook sendiri merupakan spin-off dari drama populer Hospital Playlist musim pertama dan kedua.

Baca Juga:NPCI Kabupaten Bekasi Gelar Platcab, Siapkan 114 Atlet Menuju Peparda Jabar 2026Ratusan Warga di Bekasi Diduga Jadi Korban Arisan dan Investasi Bodong, Kerugian Capai Rp5 Miliar

Tayangan drama ini akan menggunakan latar belakang kisah para dokter muda Rumah akit Yulje.

Awalnya, drama Resident Playbook direncanakan tayang pada awal 2025.

Tetapi, terpaksa diundur karena tanpa kejelasan waktu.

Bahkan, drama yang dibintangi Go Yoon Jung ini sempat diisukan batal tayang buntut adanya aksi mogok massal tenaga medis di Korea Selatan tahun 2024 lalu.

Namun kini pecinta K-Drama Lovers tak perlu khawatir, rumah produksi CJ ENM telah mengonfirmasi bahwa drama garapan sutradara Lee Min Soo ini bakal resmi tayang di platform Netflix pada 12 April 2025.

Sinopsis Drama Korea Resident PlaybookResident Playbook akan menceritakan kehidupan dokter muda yang tengah menjalani masa residen di Rumah Sakit Jongno Yulje.

RS Jongno Yulje merupakan cabang dari Rumah Sakit Yulje, tempat di mana berlangsungnya drama Hospital Playlist.

Drakor Resident Playbook akan berfokus pada kehidupan intens dan menyentuh hati dari dokter residen obstetri dan ginekologi.

Daftar Pemeran Drama Korea Resident Playbook

Berikut adalah daftar pemeran drama Resident Playbook, di antaranya:

  • Go Yoon Jung sebaai O I Yeong
  • Shin Shi Ah sebagai Pyo Nam Gyeong
  • Kang Yoo Seok sebagai Um Jae Il
  • Han Ye Ji sebagai Kim Sa Bi
  • Jung Joo Won sebagai Koo Do Won
  • Lee Bong Ryun sebagai Seo Jeong Min
  • Son Ji Yon sebagai Kong Gi Seon
  • Lee Hyun Kyun sebagai Jo Jun Mo
  • Lee Chang Hoon sebagai Ryu Jae Hwi

Guest Role:

  • Yoo Yeon Seok sebagai An Jeong Won
  • Jo Jung Suk sebagai Lee Ik Jun
  • Jung Kyung Ho sebagai Kim Jun Wan
  • Jeon Mi Do sebagai Chae Song Hwa
  • Kim Dae Myung sebagai Yang Seok Hyeong
  • Kim Joon Han sebagai An Chi Hong
  • Ahn Eun Jin sebagai Chu Min Ha
0 Komentar