Platform atau Tools Digital Adalah: Simak Jenis dan Contoh Penggunaannya di Era Modern!

Ilustrasi konsep platform digital yang menghubungkan pengguna, layanan, dan teknologi di era modern.
Platform digital sebagai penghubung antara pengguna, layanan, dan teknologi di berbagai sektor. Foto : phuongnamvina.com - kbeonline.id
0 Komentar

KBEOnline.id – Belakangan ini istilah platform sering banget kita dengar, terutama di dunia digital dan bisnis modern. Tapi, sebenarnya apa sih platform itu? Yuk, kita bahas biar bisa makin paham!

Apa Itu Platform?

Secara sederhana, platform adalah wadah atau sistem yang menghubungkan pengguna, layanan, dan aplikasi dalam satu ekosistem digital.

Adapun menurut KBBI, platform diartikan sebagai program atau disebut juga rencana kerja. Sementara dalam dunia teknologi sendiri, platform berperan sebagai “dasar” tempat berbagai aplikasi berjalan. Contohnya Android, iOS, atau Windows.

Baca Juga:Resmi! Suku Bunga Deposito Bank Mandiri November 2025 Stabil di Kisaran 2,25%–2,50% per TahunRamalan Zodiak 8 November 2025: 5 Zodiak Ini Dapat Keberuntungan dan Energi Positif!

Platform membantu banyak hal supaya berjalan lancar, mulai dari transaksi online, streaming musik, sampai belajar daring. Tanpa adanya platform, aktivitas digital sehari-hari mungkin gak bisa semudah sekarang!

Jenis-Jenis Platform yang Sering Kita Temui

Di era digital, platform hadir dalam banyak aspek. Berikut beberapa jenisnya:

  • Platform Digital : Media sosial (TikTok dan Instagram), e-commerce (Shopee dan Tokopedia) yang memudahkan pengguna untuk berinteraksi dan bertransaksi.
  • Platform Fisik : Pasar atau Mall yang mempertemukan penjual dan pembeli secara langsung.
  • Platform Hybrid (Gabungan dunia digital dan fisik) : Gojek ,Grab pesan lewat aplikasi, tapi layanannya terjadi di dunia nyata.
  • Platform Konten : YouTube, Netflix, atau Spotify yang menyediakan tempat untuk berbagi dan menikmati konten digital.
  • Platform Komputasi & Pendidikan : Google Cloud, dan Ruangguru yang menjadi wadah untuk layanan cloud atau pembelajaran online.

Fungsi Platform di Era Digital

Bukan hanya sekedar wadah, melainkan platform juga memiliki banyak sekali fungsi penting, diantaranya :

  • Menyediakan dasar bagi aplikasi dan sistem digital.
  • Menghubungkan pengguna dengan pengembang dan penyedia layanan.
  • Mempermudah kolaborasi dan inovasi digital.
  • Menjaga keamanan data pengguna.

Pada dasarnya, platform seringkali menjadi fondasi yang membuat dunia digital terus berkembang dan tetap efisien!

Contoh Penggunaan Platform dalam Kehidupan Sehari-hari

Platform hadir di berbagai bidang dan membantu memenuhi kebutuhan spesifik penggunanya. Seperti Gojek menjadi contoh platform multifungsi yang menggabungkan layanan transportasi, pengiriman barang, hingga pesan makanan, hingga pembayaran digital dalam satu aplikasi.

0 Komentar