Bakal Punya Mini Sea World

Bakal Punya Mini Sea World
WISATA BAHARI : Kepala Desa Sukakerta, Bukhori, saat meninjau proses pembangunan infrastruktur Desa Wisata Bahari Tangkolak.
0 Komentar

Lanjutnya, dalam jangka waktu tiga tahun ke depan, kata dia, Dewi Bahari Tangkolak akan menjadi Desa Wisata Bahari yang menakjubkan. Selain penataan pemukiman dan penyelesaian infrastruktur. Dengan program Dewi Bahari KKP-RI, pihaknya yakin, Tangkolak bakal menyedot perhatian khalayak ramai.

“Kalau kondisinya normal, harusnya 2023 Dewi Bahari Tangkolak, dengan semua fasilitasnya sudah rampung. Sekarang kita berdoa saja, semoga semua sesuai dengan rencana,” harapnya.

Bukhori bilang, jika Mini Sea World ini bisa terwujud. Diharapkan, potensi wisata bahari paling menakjubkan di Karawang, bisa di saksikan oleh jutaan pasang mata wisatawan.

Baca Juga:Siswa Yatim Rutin Dapat SantunanUbah Mekanisme Pilkades

“Yang paling menakjubkan dari Tangkolak itu wisata divingnya. Dengan Mini Sea World, semua akan bisa menatap keindahannya,” ujarnya.

Pantauan KBE di Pantai Tangkolak, selain memiliki hutan mangrove yang rindang dan indah. Tangkolak juga sudah punya banyak fasilitas. Seperti Galeri Bahari, Perahu Wisata, hingga jembatan bambu yang eksotis. 

Namun, sebagai catatan. Wisata Tangkolak masih belum memiliki fasilitas parkir yang memadai, untuk menampung ribuan wisatawan. Selain itu, untuk infrastruktur juga nampak masih belum digarap maksimal. Dengan program Dewi Bahari KKP-RI, diharapkan semua kekurangannya bisa terpenuhi tahun depan. (**)

Laman:

1 2
0 Komentar