Bentuk Timsus, Cetak Taekwondoin Berkualitas

Bentuk Timsus, Cetak Taekwondoin Berkualitas
FOTO BERSAMA: Pengurus Persada Taekwondo Team, pelatih, atlet dan orang tua saat foto bersama. Persada Taekwondo Team bertekad mencetak taekwondoin berkualitas di Kabupaten Karawang.
0 Komentar

“Khusus Adirakha Fardian Pratama yang saat ini terdaftar sebagai siswa SD Islam Al-Azhar 41 Karawang ini memang aktif meraih medali baik di kejuaraan lokal Karawang maupun event nasional seperti Kapolri Cup, MTC Soreang Open dan ITN Bandung Open,” jelasnya.

“Insyaallah kami akan terus aktif mengikuti berbagai kejuaraan, karena untuk mencetak atlet berkualitas dan berprestasi tentunya tak hanya cukup dengan latihan, tapi harus diimbangi dengan rutin mengikuti kejuaraan agar mental bertanding atlet bisa terasah. Kami juga rutin melaksanakan Liga Pelajar Persada. Terima kasih kepada seluruh orang tua atlet yang selalu memberikan dukungan dan kepercayaan penuh kepada kami,” tambahnya.

Dihubungi terpisah, salah satu orang tua atlet, Malik Ibrahim mengaku bersyukur dengan adanya Persada Taekwondo Team, khusunya unit Pratama yang fokus membina atlet-atlet taekwondo Karawang agar berprestasi. Baginya, keputusan mendaftarkan putra putrinya ke Persada Taekwondo Team merupakan pilihan terbaik.

Baca Juga:Desa Rangdumulya Bagi-bagi SembakoRela Uang Jatah Kuota Internet untuk Donasi

“Alhamdulillah kedua anak kami yaitu Naufal Rajan Ibrahim dan Yasmin Zahran Ibrahim sudah berpretsasi dengan meraih emas dalam kejuaraan yang diikuti. Kami optimis, dengan pelatihan yang terprogram termasuk rutin mengikuti kejuaraan seperti yang dilakukan Pratama, ke depannya Karawang bisa memiliki atlet-atlet andal dan berkualitas yang membanggakan,” ucapnya. (ayi/mhs)

Laman:

1 2
0 Komentar