Jangan Salah Menyimpan Peralatan Dapur, Simpan Sesuai Dengan Bahan Alat Masak Agar Awet dan Tak Berjamur

Jangan Salah Menyimpan Peralatan Dapur, Simpan Sesuai Dengan Bahan Alat Masak Agar Awet dan Tak Berjamur
0 Komentar

Kamu perlu tahu bahwa masing-masing alat masak perlu disimpan sesuai bahannya agar bisa tetap awet, terdapat beragam jenis dan bahan yang tersaji pada alat masak yang disesuaikan dengan kebutuhan.

Alat masak merupakan komponen yang diperlukan bagi setiap rumah tangga untuk kegiatan memasak di dapur.

Dilansir dari beberapa sumber, Senin (4/10/2021), berikut ini cara membersihkan dan menyimpan alat masak sesuai bahannya.

Alat masak kayu

Baca Juga:Bekas Memasak Kompor Jika Dibiarkan Akan Berminyak dan Berjamur, Cara Bersihkannya Tanpa Ribet Pakai Sabun Cuci PiringCara Gampang Ampuh Membersihkan dan Merawat Peralatan Dapur Sutil Kayu Agar Tidak Hitam dan Berjamur: Pakai 1 Bahan Dapur

Setelah selesai digunakan, alat masak bahan kayu perlu kamu bersihkan menggunakan garam dan air lemon, lalu cuci bersih.

Apabila baru digunakan untuk memasak makanan berlemak, maka kerik sisa makanan, lalu cuci bersih seperti biasa.

Setelah dicuci, keringkan alat masak kayu hingga kering, agar tidak berjamur selama penyimpanan.

Simpan alat masak kayu di tempat yang kering, jangan bertumpuk, dan jauh dari kelembapan.

Alat masak berbahan silikon

Rendam alat sejenak di dalam air hangat yang sudah dicampur sabun pembersih, lalu gosok bagian berlemak.

Kemudian, cuci bersih pada air mengalir, keringkan dengan lap, dan simpan dalam tempat tertutup.

Alat masak plastik

Untuk hilangkan sisa lemak atau minyak, cuci bersih alat masak bahan plastik dengan air hangat yang dicampur air jeruk lemon, lalu cuci seperti biasa.

Baca Juga:Cara Gampang Pake 1 Bahan Dapur, Cepat Pudar Bersihkan Kerak Gosong Dalam Rice CookerJangan Salah Memilih, Tips Pilih Batik Yang Cocok Digunakan Berdasarkan Jenis, Ukuran, Serta Bahannya

Keringkan menggunakan lap kering atau biarkan kering dengan cara dianginkan, lalu simpan di tempat kering. Bila perlu, bungkus alat masak plastik dengan kertas roti untuk menghindari debu yang mudah menempel.

Alat masak stainless steel

Setelah digunakan, cuci, keringkan, dan simpan alat masak berbahan stainless steel pada tempat yang kering. Saat disimpan, lapisi dengan kertas roti tipis agar tidak saling menggores satu sama lain.

Alat masak anti lengket

Setelah dicuci bersih, lap alat masak anti lengket hingga kering dan simpan secara terpisah.

Untuk meletakkan atau menyimpannya, disarankan tidak ditumpuk. Penyimpanan alat masak anti lengket sebaiknya digantung.

Alat masak aluminium

0 Komentar