Karnaval Karawang Night Sediakan Banyak Permainan Seru

Karnaval Karawang Night Sediakan Banyak Permainan Seru
WAHANA SERU: Melihat kebutuhan akan arena hiburan untuk warga Karawang dan sekitarnya, telah dibuka arena Karnival Karawang Night Festival Jumat 15 November 2015. (HUDRI AMIN/KARAWANG BEKASI EKSPRES)
0 Komentar

KARAWANG – Melihat kebutuhan akan
arena hiburan untuk warga Karawang dan sekitarnya, telah dibuka arena Karnival
Karawang Night Festival  Jumat 15
November 2015. Arena yang menempati 
lahan seluas 30.000 m2 ini terletak 
di Jalan Alteri Galuh Mas, Sukaharja Teluk Jambe Timur (samping Mall
Karawang Central Plaza). 

Di Karnival, pengunjung dapat
mencoba wahana permainan yang seru seperti Roller coaster, Merry go round, 360
bike, Bumper car, Family Swing, dan wahana seru lainnya. Pengunjung yang hobi
beradu andrenaline, juga dapat mencoba kepiawaian dalam balapan gokart.

Aktifitas sport lainnya yang
dapat dicoba adalah trampoline park. Di dalam area ini selain tersedia aneka
jajanan khas dalam Food Coolinary, juga tersedia area resto. Jangan lupa, bagi
pengunjung yang suka berswafoto/selfie, Karnival menghadirkan spot-spot lantern
light “instagramable” kaya warna yang menakjubkan.

Baca Juga:Ratusan Pemanah Cilik Tumplek di Cilamaya, Ada Apa?Pede Berpasangan dengan Gina, Jimmy: Asal Ibu Cellica Kalah

“Arena Karnival ini diharapkan
menjadi  salah satu alternatif bagi warga
Karawang untuk berekreasi bersama keluarga. Kami hadirkan arena permainan yang
lengkap, unik, aman, dan nyaman. Semoga arena ini dapat memberikan pengalaman
tak terlupakan bagi pengunjungnya ,” ujar Salim Djundam,

Marcom Manager Funworld,  induk usaha dari Karnival. Karnival sendiri akan dibuka untuk umum pada pukul 16.00- 22.00 wib. Sedangkan harga tiket masuknya adalah, Rp 15.000 (sudah termasuk free 1x permainan wahana) untuk Weekend dan Rp 20.000 (sudah termasuk free 1x permainan wahana) untuk Weekday/Public holiday. Khusus arena permainan Trampoline dibuka mulai pukul 10.00. (rls/dri)

0 Komentar