Jajanan Malam di Karawang: 3 Tempat Makan yang Enak dan Bikin Lidah Bergoyang

Kuliner Malam di Karawang.
3 Tempat Makan saat Malam di Karawang yang Enak dan Bikin Lidah Bergoyang.
0 Komentar

KARAWANG, KBEonline.id – Apa kamu sedang berlibur di Karawang, Jawa Barat, dan ingin mencoba makanan malam di Karawang yang enak dan bikin lidah bergoyang? Yuk coba tempat-tempat ini, pokoknya pas buat kamu yang sedang ingin cari kuliner enak di malam hari di Karawang.

Karawang, dikenal sebagai kota industri. Karawang juga menjadi surga wisata kuliner yang tak kalah menarik untuk dijajal.

Kalau kamu berkunjung ke Karawang maka kamu wajib menjajaki berbagai jajanan yang ada di lokasi tersebut dan dijamin buat kamu ketagihan.

Baca Juga:Pemkab Karawang Fokus Benahi Pengelolaan Sampah, TPA Jalupang Bakal DirombakSampah dari Kota Bekasi Cemari Kali, Mobil Bak Terekam Buang Sampah di Bantaran Kali Bekasi, Videonya Viral

Kuliner Karawang pastinya tidak hanya bisa kamu jajaki pada pagi sampai sore hari saja, Karawang juga hadir dengan berbagai kuliner malam Karawang yang rasanya juga tidak kalah sempurna. Berikut rekomendasi kuliner malam Karawang yang wajib kamu cicipi dan tidak boleh kamu lewatkan :

1. Soto Tangkar Mang Nean

Tempat makan atau kuliner malam Karawang yang pertama ini adalah salah satu menu kuliner yang lagendaris di Karawang.

Soto Tangkar Mang Nean, siapa sih yang tidak kenal dengan menu kuliner soto yang pastinya sudah sangat lekat di hati masyarakat Indonesia.

Namun di Karawang soto yang paling favorot dan banyak peminat adalah Soto Tangkar Mang Nean. Walau sudah berdiri sejak lama namun rasanya tidak pernah beda bahkan makin hari makin enak.

Bumbu-bumbu soto dan resepnya juga sudah turun temurun jadi tidak perlu diragukan lagi. Untuk porsi nya yaitu diisi dengan kikil, daging, kulit sapi, bumbu kuah dan dimasak dengan cara tradisional bahkan sekilas menu ini mirip dengan sup daging sapi.

Tersedia juga gorengan, jeroan dan sate serta banyak lainnya yang bisa kamu makan dengan soto tersebut.

Lokasi kuliner malam Karawang yang pertama ini terletak di Jalan Dewi Sartika, No. 23-38, Nagasari, Kecamatan Karawang Barat, Kabupaten Karawang.

2. Tahu Bumbu Sari Rasa

Baca Juga:100 Tahun Bendung Walahar: Nadi Irigasi yang Menjadikan Karawang Lumbung PadiIPKB Karawang Gandeng Universitas Sehati Indonesia Tekan Angka Stunting Lewat Seminar dan Edukasi

Kuliner malam yang kedua ini juga tidak kalah menggoda bahkan diminati dan dikunjungi juga oleh wisatawan yang berlibur ke Karawang.

Tahu Bumbu Sari Rasa merupakan salah satu kuliner malam khas Karawang yang tidak boleh kamu lewatkan.

0 Komentar