Hari Kedua PSBB Amburadul

Hari Kedua PSBB Amburadul
MASIH BUKA: Saalah satu toko non sembako di Kota Purwakarta yang masih buka didatangi petugas. Meski diberlakukan PSBB banyak toko sejenis ini masih beroperasi.
0 Komentar

Kendaraan Masih Padat, Toko Non Sembako Banyak yang Buka

PURWAKARTA– Sampai hari kedua pelaksanaan PSBB di Kabupaten Purwakartaa berlangsung tidak sesuai yang diharapkan. Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika memantau pelaksanaan PSBB di hari ke 2. Menurutnya, masih banyak kendaraan yang melintas baik di jalan alternatif maupun jalan protokol. “Masih banyak aktifitas masyarakat pada pelaksanaan PSBB hari ke 2 kemarin. Baru saja saya memantau dari arah Pasawahan, Cihideung, Citalang, kemudian ke Jalan Ipik Gandamanah, lalu ke Cikopak dan berputar balik di Sadang masuk ke jalan veteran dan Jalan Jenderal Sudirman,” ujarnya, Kamis (07/05/2020). Ia mengatakan, siang hari ini volume kendaraan terlihat lebih ramai dari hari pertama pelaksanaan PSBB kemarin. “Masih tetap ramai seperti hari sebelumnya, namun siang hari ini terlihat lebih ramai dari hari sebelumnya. Tetapi mungkin juga masyarakat masih ada yang belum bisa melakukan penyesuaian,” ucapnya. Untuk menyiasati hal tersebut, pihaknya bersama TNI-Polri akan terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat. “Hari ini gugus tugas dan tim keamanan gabungan sedang melakukan sosialisasi kepada masyarakat dan para pedagang yang memang diluar ketentuan, yang masih buka. Mudah-mudahan, kesadaran mereka untuk berpartisipasi dalam pelaksanaan PSBB di purwakarta bisa terwujud dengan baik,” kata Anne. Selain itu, terkait pengecekan kendaraan berplat nomor diluar Purwakarta, pihaknya akan melakukan evaluasi. “Sebetulnya kita itu mencegah orang luar purwakarta masuk ke purwakarta, dimulai dari plat nomor kendaraannya selama pelaksanaan PSBB. Nanti kita akan evaluasi itu,” ucapnya. Ia menjelaskan, pihaknya memberhentikan kendaraan tersebut bukan hanya mencegah kendaraan dari luar untuk masuk ke Purwakarta saja. Tetapi, sekaligus memastikan pengemudi kendaraan tersebut agar tetap mengikuti anjuran dari pemerintah. “Mengecek apakah pengemudi dan penumpang yang ada di dalam mobil tersebur tetap menggunakan masker dan menjaga jarak,” imbuhnya. Sementarar itu para petugas masih menemukan toko nonsembako tetap buka di hari kedua pelaksanaan PSBB di Kabupaten Purwakarta, Kamis (7/6/2020). Kepala Bidang Ketentraman dan Ketertiban Umum (Kabid trantibum) Satpol PP, Kabupaten Purwakarta, Dedeh Sofia Hasanah mengaku menemukan sedikitnya delapan toko nonsembako yang masih buka di sejumlah titik. Pihaknya kemudian memberikan imbauan kepada para pemilik toko agar mematuhi peraturan PSBB sebagai salah satu upaya penekanan penyebaran virus korona. “Kami berikan peringatan agar mereka menutup sementara selama 14 PSBB diberlakukan,” ungkap dia. Ia menegaskan, jika mereka masih tetap buka akan diberikan peringatan kedua. Jika masih bersikukuh tetap buka maka terpaksa akan memberikan sanksi tegas berupa penyegelan toko. “Tapi mudah-mudahan mereka paham akan kondisi saat ini,” ujar Dedeh. Ia berkomitmen penyisiran akan dilakukan setiap hari untuk memastikan tidak ada toko nonsembako tetap buka selama pelaksanaan PSBB. “Imbauan juga terus akan kami lakukan kepada masyarakat,” kata dia. (san/red)

0 Komentar