Jangan Sembarangan, Ketahui Aturan Diet Saat Berpuasa

Aturan Diet Saat Berpuasa (Pixabay/Oleksandr Pidvalnyi)
Aturan Diet Saat Berpuasa (Pixabay/Oleksandr Pidvalnyi)
0 Komentar

Di bawah ini adalah beberapa contoh menu diet untuk sahur yang sebaiknya kamu pertimbangkan:

Asupan Protein

Asupan protein dapat berperan penting dalam program penurunan berat badan, sehingga Kamu dapat memasukkan makanan yang kaya protein ke dalam menu sahur untuk program diet kamu.

Protein memiliki kemampuan untuk merangsang hormon peptida YY, yang bertanggung jawab dalam mengatur rasa kenyang, sehingga membantu mengurangi keinginan untuk mengonsumsi makanan secara berlebihan.

Baca Juga:Lakukan Hal Dasar Ini agar Anak Terhindar dari Panas DalamMoms Yuk Ketahui Kebutuhan Gizi Harian Bayi Usia 6 Bulan dan Porsi Makannya

Selain itu, protein juga diperlukan oleh tubuh untuk memperbaiki sel-sel tubuh yang rusak serta untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Untuk menu sahur diet yang kaya protein, kamu disarankan untuk mengonsumsi 1 hingga 2 porsi makanan tinggi protein. Pilihlah sumber protein hewani yang rendah lemak, seperti ikan, daging tanpa lemak, ayam tanpa kulit, dan telur.

Kamu juga dapat memperoleh protein dari sumber nabati, seperti tahu, tempe, kacang merah, kacang hijau, dan kedelai.

Penting untuk memperhatikan cara memasak yang sehat untuk memastikan asupan protein yang optimal. Disarankan untuk memilih metode memasak seperti merebus, mengukus, atau memanggang daripada menggoreng.

Karbohidrat kompleks

Makanan yang mengandung karbohidrat kompleks sangat penting untuk disertakan dalam menu sahur kamu. Karbohidrat kompleks membantu menjaga rasa kenyang lebih lama dan memberikan pasokan energi yang stabil selama beraktivitas.

Hal ini disebabkan karena karbohidrat kompleks terdiri dari rantai molekul glukosa yang panjang, yang memerlukan waktu lebih lama untuk dicerna dan diserap oleh tubuh. Akibatnya, kamu tidak mudah merasa lapar selama puasa, dan hal ini dapat membantu mencegah kamu makan berlebihan saat berbuka.

Beberapa contoh makanan yang merupakan sumber karbohidrat kompleks antara lain:

– Nasi merah

– Roti gandum

– Pasta gandum

– Oat

– Quinoa

– Kentang (dengan kulitnya)

Disarankan untuk mengonsumsi salah satu jenis makanan ini dalam porsi yang sesuai, misalnya sekitar 100 gram nasi merah atau setara dengan satu porsi, untuk memastikan asupan energi yang cukup selama puasa.

Baca Juga:Sering Tidak Disadari, Ketahui Ciri-ciri Toxic Friendship agar terhindar dari Hubungan Tidak SehatPanduan Menu Sahur untuk Program Diet Saat Sedang Berpuasa

Konsumsi Sayuran dan Buah-buahan

Sayuran dan buah-buahan adalah bagian penting dari menu sahur bagi kamu yang tengah menjalani program diet untuk menurunkan berat badan selama puasa.

0 Komentar