Ketahuilah Begini Cara Gampang Memperbaiki Agar Kompor Gas Apinya Berwarna Biru

Ketahuilah Begini Cara Gampang Memperbaiki Agar Kompor Gas Apinya Berwarna Biru
0 Komentar

Bilas burner dengan air sampai bersih kemudian rendam sekali lagi menggunakan rendaman air dan sabun cuci piring kurang lebih selama 20-30 menit lalu bilas kembali menggunakan air bersih

Keringkan burner dengan cara menjemur burner di bawah sinar matahari secara langsung. Jemur hingga burner benar-benar kering pada kedua sisinya. Jika sudah kering, pasang kembali burner pada kompor gas

Setelah ini kita akan membahas mengenai cara membersihkan kompor gas dengan cuka dan sunlight. Yuk, langsung simak tipsnya.

Burner kotor

Baca Juga:Ketahuilah Begini Cara Gampang Membersihkan Tungku Kompor Gas Untuk Awet Tahan LamaGawat Dampak Dari Hubungan Toxic! Kamu akan Mengalami Cemas Berlebihan Hingga Stres

Burner merupakan bagian dari kompor gas yang berfungsi mempertemukan gas dan oksigen sehingga menghasilkan nyala api. Sedangkan bentuk bulat burner sendiri secara khusus mampu menentukan tingkat efisiensi dari kompor gas sehingga rancangan atau pola desainnya memang dibuat tidak sembarangan

Cara Membersihkan Kompor Gas Dengan Sunlight Dan Cuka

Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk membersihkan kompor gas. Salah satu cara mudah membersihkan kompor dengan bahan yang ada di rumah yaitu dengan menggunakan cuka dan juga sunlight.

Cuka sangat efektif untuk membersihkan noda jenis apapun yang sering menempel di permukaan kompor atau di sela tungku yang susah dibersihkan. Caranya cukup mudah, cukup siapkan air 1 liter kemudian beri beberapa tetes cuka ke dalamnya kemudian masukkan ke dalam botol spray lalu kocok hingga tercampur merata.

Jika sudah, semprotkan cairan tadi ke bagian kompor yang memiliki noda yang sulit hilang. Tunggu 15-30 menit, setelah 15-30 menit berlalu kemudian sikat bagian yang kotor tadi. Jangan lupa gunakan sarung tangan agar cuka tidak mengenai kulit karena cuka bisa menyebabkan luka bakar kimia.

Selain cuka, cara kedua yaitu menggunakan sunlight. Pertama-tama lepas ring kompor gas terlebih dahulu kemudian rendam ring menggunakan air panas yang dicampur sunlight. Diamkan kurang lebih selama 2 sampai 4 jam kemudian gosok hingga noda menghilang setelah itu bilas menggunakan air bersih.

Nah, itu dia tiga tips cara membersihkan kompor gas yang benar agar lebih awet dan tahan lama. Hampir semua bahan yang dibutuhkan untuk membersihkan kompor ada di rumah. Jadi, jangan malas ya untuk sering-sering membersihkan kompor gas sendiri karena kalau terlalu lama dibiarkan kotor, kotoran atau noda yang ada pada kompor gas akan lebih sulit untuk dihilangkan.

0 Komentar