Liga Pencak Silat Pasuruan Martial Art Championship 2023

Liga Pencak Silat Pasuruan Martial Art Championship 2023
0 Komentar

Berikut Ribuan atlet dari berbagai perguruan mengikuti Kejuaraan Pencak Silat Pasuruan Martial Art Championship 2023, digelar di GOR Sasana Krida Anoraga, Raci Bangil.

Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf.a meresmikan pembukaan Kejuaraan Pencak Silat ini ditandai dengan pemukulan gong selain itu dimeriahkan dengan pentas seni penampilan dari salah satu pelatih pencak silat di Kabupaten Pasuruan.

Ketua Umum Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Pasuruan, Hadi Mulyono mengatakan, total sebanyak 1610 atlet yang berpartisipasi dalam kejuaraan kali ini.

Baca Juga:Tempat Wisata yang Bisa Kamu Kunjungi di Summarecon BekasiGawat…! Terakhir HARI INI! Promo Buy 1 Get 1 Trans Snow World Bekasi

Mulai dari usia dini, SD, SMP, SMA sederajat hingga mahasiswa. Sedangkan pertandingannya sesuai dengan nomor kelas yang diikuti dan akan dilaksanakan selama tiga hari berturut-turut, yakni 24-26 agustus 2023.

“Kelas ini dibagi sesuai bobot badannya. Contohnya kelas E dengan bobot 65-70 kilogram,” jelasnya.

Sementara itu, Bupati Irsyad berpesan kepada seluruh atlet agar senantiasa menjunjung tinggi sportifitas selama pertandingan.

Selain itu, ia juga berharap agar semua peserta tidak ada yang mengalami cedera yang serius saat bertanding face to face.

“Karena sejak kecil saya sudah jadi bagian dari pencak silat. Karena seni bela diri itu adalah warisan bangsa dan leluhur kita. Sehingga seyogyanya wajib kita cintai dan kita jaga sampai kapanpun,” ucapnya.

0 Komentar