Presiden Juga Sowan ke Abah Cipulus

Presiden Juga Sowan ke Abah Cipulus
WAFAT: Selain ribuan umat Islam, banyak tokoh agama dari berbagai daerah melayat dan mensolatkan jenazah almarhum. (insert) KH KH Badrudin semasa hidup.
0 Komentar

Al-Hikamussalafiyah yang dulunya hanya sebuah langgar kecil bisa mencetak ribuan kader umat Islam yang tersebar hampir diseluruh Nusantara,
Bahkan kini sudah banyak berdiri pesantren-pesantren yang pimpinan pesantrennya adalah alumni dari Al-Hikamussalafiyah.
Pada tahun 1997 Pesantren Al-hikamussalafiyah berduka cita atas meninggalnya putra Ama Cipulus, yaitu KH. Muparoj sebagai tulang punggung di Pondok Pesantren Al-hikamussalafiyah. Ia adalah pigur yang bijaksana, mengayomi dan bertanggung jawab.
Selang satu tahun Mama Cipulus KH. Idjudin meninggal dunia. Kepemimpinan berikutnya dilanjutkan oleh putra putri dan cucu nya beliau, untuk bidang Pesantren KH Adang Badrudin yang menikah dengan putrinya Mama Cipulus yaitu Hj, Euis Jubaedah Arkah.
Sebagai pimpinan Ponpes langkah yang dilakukan KH. Adang Badrudin menjadikan Pesantren Al-hikamussalafiyah semakin terkenal dan lebih maju. Karena reputasi kelimuan KH.Adang Badrudin yang diakui di kalangan ulama sekaligus tokoh NU yang disegani khususnya di Jawa Barat.
Periode ini Abah Cipulus banyak mengadakan pembangunan gedung-gedung maupun sarana fisik lainnya dan meningkatkan aktifitas madrasah.
Jumlah santri pun dari tahun ke tahun semakin bertambah pesat, dan untuk pesantren putri yang bertanggung jawab nya adalah Hj. Yuyu Rufaedah Arkah yang menikah dengan KH. Sa’dudin.dan untuk ketua Yayasan dipegang oleh Bapak Roeslan, Ms beliau adalah salah satu tokoh di periode rintisan di YPPA.
Kini KH Adang Badrudin telah wafat. Semoga keberlangsungan ponpes ini tetap terjaga dan makin berkembang. (**)

Laman:

1 2
0 Komentar