HARI BHAKTI ADHYAKSA… Jaksa di Garda Depan Lawan Pandemi

HARI BHAKTI ADHYAKSA… Jaksa di Garda Depan Lawan Pandemi
BERBAGI: Kepala Kejaksaan Negeri Karawang, Rohayatie dengan pembagian paket sembako kepada PKL.
0 Komentar

KARAWANG – Sebanyak 250 orang dari kalangan pedagang, pelayan publik, wiraswasta dan LSM mengikuti vaksin. Dalam memperingati Hari Adyaksa ke 61 tahun 2021, Kejaksaan Negeri Karawang menggelar vaksinasi masal untuk masyarakat Karawang, Selasa (13/7/2021).  Vaksin masal dilakukan bertepatan dengan peringatan Hari Adyaksa. Selain itu dalam rangka mendukung program, dalam percepatan vaksinasi nasional. Pelaksanakan vasinasi masal ini dalam mendukung percepatan vaksinasi kepada seluruh warga di Karawang.  “Animo masyarakat cukup tinggi ya untuk mengikuti vaksin ini. Kami membatasi jumlah peserta vaksin karena menghindari kerumunan,” ujar Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Karawang, Rohayatie didampingi Kasi Intel Kejari Karawang, Tohom Hasiholan. Rohayatie mengatakan, pelaksanaa vaksinasi ini bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Karawang. Masyarakat yang mendaftar cukup banyak, namun karena dibatasi, sebagian dialihkan ketempat lain. “Jangan sampai ada kerumunan makanya kita batasi,” ungkapnya. Menurut Rohayatie, selain vaksinasi masal, peringatan Hari Adyaksa juga dilakukan dengan pembagian paket sembako. Para jaksa berkeliling menemui pedagang kaki lima, tukang becak dan tukang parkir didekat lingkungan kantor kejaksaan.  “Para pedagang atau tukang becak ini terdampak kebijakan PPKM karena jalan banyak ditutup. Sembako ini sebagai bentuk kepedulian teman-teman jaksa kepada masyarakat di sekitar lingkungan kantor,” jelasnya.  Kedatangan para jaksa berseragam coklat ini sempat mengagetkan para pedagang yang belum mengetahui ada pembagian sembako. “Biar kami yang turun kejalan-jalan menemui mereka daripada mereka kumpul di kantor,” pungkasnya. (rie/mhs)

0 Komentar