Sindir Cabup Petahana, Yesi: Banyak Pabrik Sulit Kerja

Sindir Cabup Petahana, Yesi: Banyak Pabrik Sulit Kerja
Calon Bupati Karawang nomor urut 1, Yesi Karya Lianti
0 Komentar

Tahun 2019 saja, Solidaritas Pengangguran Pribumi Karawang (SPPK) melansir ada sekitar 165.000 pengangguran di Karawang. Terbaru malahan mereka melansir angkanya sudah ada di 180 ribu. Dalam situasi pandemi, hampir seluruh perusahaan tak membuka lowongan kerja. Pekerja yang ada pun, banyak dirumahkan. Kini, persoalan bertambah lagi dengan adanya kelulusan baru siswa menengan atas yang kelimpungan mencari pekerjaan.
Jenjang pendidikan SMK mendominasi jumlah lulusan pada 2020. Berdasarkan data yang bersumber dari Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMK, terdapat 18.265 lulusan dari 18 SMK negeri dan 94 SMK swasta. Lulusan SMK di Karawang mayoritas langsung terjun ke dunia kerja alias mencari kerja.
Penyumbang lulusan terbesar berikutnya yaitu SMA. Sesuai data dari MKKS SMA, tercatat ada sekitar 9.991 lulusan yang tersebar dari 51 SMA (30 negeri dan 21 swasta). Sedangkan jumlah lulusan MA mencatatkan sedikitnya 1.698 orang dari 19 MA (4 negeri, 15 swasta). (bbs/mhs)

Laman:

1 2
0 Komentar